Masalah pada mulut dan gigi bisa menjadi masalah yang cukup mengganggu keseharian banyak orang, salah satunya adalah masalah bau mulut karena adanya karang gigi yang tidak dibersihkan. Jika hal tersebut, maka kamu harus segera membersihkan karang gigi di mulut kamu, lalu berapakah biaya membersihkan karang gigi ini?
Selain bau mulut, karang gigi juga bisa menyebabkan beberapa masalah kesehatan mulut lainnnya seperti radang gusi atau gingivitis, gigi goyang sampai gigi tanggal atau gigi copot.
Pembersihan karang gigi atau scaling gigi adalah cara terbaik untuk segera menghilangkan karang gigi, dan prosedur perawatan scaling gigi ini bisa kamu lakukan di puskesmas dan klinik gigi.
Biaya dari masing-masing tempat tersebut tentunya berbeda-beda, dan ada beberapa hal yang lainnya yang membedakan dari masing-masing tempat perawatan gigi tersebut.Â
Karena hal tersebut, kali ini Klinik Gigi SATU Dental akan memberikan informasi tentang berapa biaya membersihkan karang gigi dari masing-masing tempat tersebut, simak selengkapnya ya.
Apa Itu Karang Gigi?
Sebelum mengetahui banyak hal tentang pembersihan karang gigi atau scaling gigi, ada baiknya kamu mengetahui dengan lebih jelas tentang apa itu karang gigi.
Karang gigi, juga dikenal sebagai tartar atau kalkulus dental, adalah plak yang telah mengeras pada gigi. Plak adalah lapisan bakteri dan sisa makanan yang membentuk film lengket pada gigi.Â
Jika plak tidak dibersihkan secara teratur dan menyeluruh, mineral dalam air liur dapat menyebabkannya mengeras dan berubah menjadi karang gigi.
Baca Juga:Â 9 Cara Menghilangkan Karang Gigi dengan Mudah dan Efektif
Kapan Harus Melakukan Scaling Gigi?
Sebelum mengetahui biaya membersihkan karang gigi, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu kapan waktu yang tepat untuk melakukan scaling gigi atau pembersihan karang gigi ini.
Scaling gigi atau pembersihan karang gigi sebaiknya kamu lakukan setidaknya setiap 6 bulan sekali, sekalipun kamu tidak mengalami masalah mulut.
Namun jika sebelum 6 bulan kamu sudah mengalami masalah mulut, atau sudah ada karang gigi pada gigi kamu, maka kamu tentunya harus segera pergi ke dokter gigi terbaik untuk membersihkannya.
Karang gigi ini juga bisa langsung kamu deteksi atau rasakan dengan beberapa ciri seperti terbentuknya lapisan kotoran yang mengeras dengan warna kuning atau kecoklatan, dan jika dirasakan menggunakan lidah akan terasa cenderung kasar, mengalami bau mulut, atau mengalami masalah gusi.
Karang gigi ini bisa muncul karena beberapa hal, berikut ini adalah beberapa penyebab karang gigi bisa muncul yang perlu kamu ketahui.
- Tidak membersihkan gigi dengan benar dan teratur.
- Sering mengkonsumsi makanan dan minuman manis.
- Gaya hidup merokok dan minum minuman beralkohol.
- Penyakit gusi.
- Mulut kering.
- Tingkat pH rongga mulut yang tinggi.
Baca Juga:Â 6 Penyebab Karang Gigi dan Cara Mencegahnya yang Efektif
Biaya Membersihkan Karang Gigi
Setelah mengetahui kapan harus melakukan pembersihan karang gigi atau scaling gigi, lalu berapakah biaya membersihkan karang gigi ini? Biaya membersihkan karang gigi ini adalah berkisar mulai dari Rp80.000 sampai Rp500.000 tergantung dari tempat kamu melakukannya, apakah di Puskesmas atau Klinik Gigi, berikut ini adalah informasi lebih detailnya.
Biaya Membersihkan Karang Gigi di Puskesmas
Untuk biaya membersihkan karang gigi di puskesmas adalah berkisar mulai dari Rp80.000 sampai Rp100.000, tergantung tingkat pembersihan karang gigi yang akan dilakukan. Jika menggunakan BPJS, maka pembersihan karang gigi ini di puskesmas ini bisa dilakukan secara gratis.
Pembersihan karang gigi di puskesmas dengan menggunakan BPJS ini hanya bisa dilakukan sekali dalam 1 tahun saja, karena hal tersebut, jika ingin melakukan pembersihan karang gigi lebih dari 1 kali, kamu harus pergi ke cabang klinik gigi terdekat.
Biaya Membersihkan Karang Gigi di Klinik Gigi
Untuk biaya membersihkan karang gigi di klinik gigi adalah berkisar mulai dari Rp200.000 sampai Rp500.000, dan untuk besaran harga tergantung beberapa hal seperti tingkat pembersihan karang yang akan dilakukan, kecanggihan alat yang digunakan, dan beberapa hal lainnya.
Jika kamu memiliki asuransi yang memberikan perlindungan dan manfaat untuk melakukan scaling gigi ini, maka tentunya pembersihan karang gigi atau scaling gigi ini bisa dilakukan secara gratis karena sudah ditanggung oleh pihak asuransi.
Faktor yang Mempengaruhi Biaya Membersihkan Karang Gigi
Berikut adalah faktor-faktor yang dapat mempengaruhi harga pembersihan karang gigi:
1. Lokasi
Harga untuk pembersihan karang gigi sering kali berbeda tergantung pada lokasi. Misalnya, di kota-kota besar di mana biaya hidup lebih mahal, biaya untuk pembersihan karang gigi cenderung lebih tinggi.
2. Tingkat Keparahan Karang Gigi
Biaya pembersihan karang gigi akan bergantung pada tingkat keparahan kondisi gigi. Jika karang gigi hanya sedikit, mungkin tarifnya lebih murah. Namun, jika karang gigi tebal dan memerlukan perawatan mendalam, biaya pembersihan akan meningkat.
3. Jenis Tempat
Klinik gigi yang memiliki reputasi tinggi atau dilengkapi dengan teknologi modern sering kali mematok harga lebih tinggi untuk layanan pembersihan karang gigi. Walaupun begitu, ini umumnya diimbangi dengan kualitas layanan yang lebih tinggi.
4. Asuransi Gigi
Pemilik polis asuransi gigi mungkin tidak perlu membayar penuh untuk perawatan karang gigi, tergantung pada ketentuan polis mereka. Besarannya akan dipengaruhi oleh detail polis asuransi, seperti cakupan dan limitasi, yang menentukan jumlah biaya yang harus ditanggung sendiri.
Prosedur Pembersihan Karang Gigi
Setelah mengetahui berapa biaya membersihkan karang gigi, ada juga prosedur pembersihan karang yang juga bisa kamu ketahui sebelum melakukan pembersihan karang gigi atau scaling gigi.
Prosedur atau lamanya pembersihan karang gigi biasanya adalah sekitar 30 sampai 45 menit, tergantung kondisi kesehatan mulut kamu.
Pada tahap pertama, tentunya dokter gigi terbaik akan memeriksa kondisi mulut kamu terlebih dahulu secara menyeluruh dan teliti. Setelah itu, barulah proses pembersihan karang gigi atau scaling gigi dilakukan.
Pembersihan karang gigi atau scaling gigi akan dilakukan oleh dokter gigi dengan menggunakan alat khusus yang bernama ultrasonic scaler. Alat ini akan akan memberikan getaran dalam jumlah yang aman untuk merontokan karang gigi yang menempel pada gigi dan sulit dibersihkan.
Selama proses pembersihan karang gigi atau scaling dengan alat ini, kamu mungkin akan sedikit merasa ngilu, hal ini bisa terjadi karena kondisi gigi dan gusi yang sudah tidak baik akibat karang gigi.
Setelah pembersihan karang gigi selesai dilakukan, dokter akan kembali membersihkan gigi kamu dengan sikat khusus.
Setelah semua prosedur pembersihan karang gigi selesai dilakukan, kamu mungkin akan merasakan ngilu atau perasaan tidak nyaman pada mulut kamu selama beberapa hari.Â
Hal tersebut wajar terjadi, karena gigi dan gusi yang sebelumnya tertutup oleh karang, kini sudah bersih dan bisa menjadi lebih sensitif, terutama saat minum minuman dingin atau panas. Rasa ngilu atau perasaan tidak nyaman ini akan hilang dengan sendiri selama beberapa hari.
Tips Mencegah Karang Gigi Terbentuk Kembali
Setelah kamu selesai melakukan pembersihan karang gigi atau scaling gigi, tentunya akan sangat disayangkan jika kamu tidak menjaga kesehatan mulut dan gigi kamu agar karang gigi ini tidak terbentuk kembali.
Ada beberapa tips mencegah karang gigi terbentuk kembali dari Klinik Gigi SATU Dental yang bisa kamu lakukan, berikut ini adalah beberapa tips tersebut.
- Sikat gigi secara teratur dan benar.
- Menggunakan pasta gigi dengan kandungan fluoride.
- Gunakan mouthwash
- Gunakan benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi.
- Menghindari rokok dan minuman beralkohol.
- Mengkonsumsi makanan bergizi.
- Kurangi makanan dan minuman manis.
Itulah informasi lengkap tentnag biaya membersihkan karang gigi dan informsi lainnya dari Klinik Gigi SATU Dental kali ini.
Karang gigi adalah plak gigi atau lapisan bakteri atau sisa-sisa makanan yang telah mengeras. Pembersihkan karang gigi atau scaling gigi harus kamu lakukan setidaknya 6 bulan sekali, atau ketika mengalami merasakan adanya karang gigi pada mulut kamu. Â
Biaya membersihkan karang gigi adalah berkisar mulai dari Rp80.000 sampai Rp500.000 tergantung dari tempat melakukannya, di puskesmas atau di klinik gigi. Selain lokasi, harga tersebut juga akan bervariasi tergantung dari tingkat keparahan karang gigi.
Lalu untuk durasi perawatan untuk pembersihkan karang gigi adalah sekitar 30 sampai 45 menit. Diawali dengan pemeriksaan kondisi gigi, dan dilanjutkan dengan pembersihan karang gigi dengang menggunakan alat ultrasonic scaler. Selama proses pembersihan karang gigi kamu mungkin akan sedikit merasakan ngilu karena kondisi gigi dan gusi yang sudah tidak baik akibat karang gigi
Semoga informasi tentang biaya membersihkan karang gigi dari klinik gigi terbaik SATU Dental kali ini bermanfaat untuk kamu dan jaga selalu kesehatan gigi kamu ya.
Artikel Lainnya yang Terkait
Referensi
- https://www.cermati.com/artikel/biaya-membersihkan-karang-gigi
- https://damessa.id/biaya-bersihkan-karang-gigi/
- https://www.alodokter.com/mengenal-penyebab-karang-gigi-dan-cara-pencegahannya
- https://www.orami.co.id/magazine/harga-membersihkan-karang-gigi?page=all
- https://www.gramedia.com/best-seller/harga-bersihkan-karang-gigi/